Dengan Disiplin & Kasih Meningkatkan Prestasi
Peringati HUT Ke-77 RI SMAS 2 KKK Jakarta Gelar Upacara Bendera
Jakarta, SKKKJAKARTA.SCH.ID – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-77 Republik Indonesia, Sekolah Kristen Kalam Kudus (SKKK) Jakarta unit Kosambi Baru melaksanakan upacara bendera, Rabu (17/08/2022).
Upacara diikuti murid-murid SMAS 2 Kristen Kalam Kudus Jakarta, Head Office, Kepala Sekolah dan Guru TK-SMA SKKK Jakarta Unit Kosambi Baru, serta Drs. Daniel Suyatno, M.M., selaku Direktur Pelaksana (Dirpel) SKKK Jakarta.
Murid-murid SMAS 2 Kristen Kalam Kudus Jakarta juga berpartisipasi dalam penyelenggaraan upacara tersebut, seperti paskibra, paduan suara, pemimpin barisan, dan lain-lain.
Daniel selaku Direktur Kalam Kudus Kosambi Baru yang juga mengambil peran sebagai pembina upacara. Dalam pemaparannya salah satu penting yang beliau menyampaikan adalah tentang 4 pilar Kebangsaan Indonesia.
Keempat pilar tersebut, yakni Pancasila sebagai Dasar dan Ideologi Negara, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 sebagai Konstitusi Negara serta Ketetapan MPR, NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia) sebagai Bentuk Negara, dan Bhinneka Tunggal Ika sebagai Semboyan Negara.
Bapak Daniel mengatakan bahwa keempat pilar ini sangatlah penting dan tidak boleh dilupakan sampai kapan pun. Keempat pilar ini harus dijaga dan dijunjung tinggi sampai kapan pun.
Guru dan unsur pimpinan SKKK Jakarta sangat mengapresiasi jerih lelah para petugas yang telah berlatih keras untuk mempersiapkan upacara ini.
Itulah sekelumit kegiatan upacara dalam rangka memperingati HUT ke-77 RI yang dilaksanakan di SMA Kristen Kalam Kudus Kosambi Baru.
Tetap semangat! Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat! Merdeka! (Nathania, 10 IPS 2 & Livia 11 MIPA)